Dalam upaya meningkatkan kualitas mutu perguruan tinggi diperlukan penguatan kelembagaan, mulai dari organisasi, tata kerja, pelayanan prima, sampai akreditasi. Hal ini mendorong STIS Darul Falah Bondowoso menyelenggarakan workshop bertajuk peningkatan dan pengembangan kualitas akademik dan Kelembagaan Perguruan Tinggi. Acara ini berlangsung di Auditorium Yayasan Pendidikan Pesantren Darul Falah Ramban Kulon pada Jumat (17/1).
Kegiatan ini diikuti oleh jajaran pengurus yayasan Pondok pesantren Darul Falah, Pimpinan STIS Darul Falah, ketua prodi-lembaga, Kepala sekolah dan Wakil kepala Kurikulum semua Lembaga pendidikan Yayasan, Dosen dan Tendik STIS Darul Falah. Workshop ini langsung dihadiri oleh Sekretaris Dirjen Pendis Republik Indonesia yaitu Prof. Dr. M. Arskal Salim GP, M.Ag., beserta Prof. Dr. H. Babun Suharto, SE.MM, dan Prof. Dr. Moh. Dahlan, M.Ag.
Dalam sambutannya beliau menegaskan pentingnya sumber daya manusia dan kualitas kelembagaan serta kerja sama antar lembaga di bawah kementrian agama maupun perguruan tinggi negeri dalam mengembangkan kualitas perguruan tinggi.
“Guna meningkatkan kualitas akademik dan kelembagaan harus ada yang pertama, motivasi kuat setiap individu pengelola perguruan tinggi; kedua, peningkatan kualitas kelembagaan baik dari tata kelola administrasi hingga peningkatan SDM; ketiga perlu ada interpendensi (visiting lecturer) pengembangan kerjasama antar lembaga” paparnya.
Diskusi yang berlangsung pun menjadi arena yang penuh inspirasi dan pemikiran baru bagi semua peserta. Kegiatan ini menjadi langkah awal dalam mewujudkan visi bersama untuk menjadikan STIS Darul Falah sebagai pusat pendidikan yang unggul dan berdaya saing tinggi serta dapat terus bertransformasi menjadi institut bahkan pada level universitas.
No comment